Latest News

Museum Loka Jala Crana Surabaya

Kamis, 04 Februari 2010 , Posted by museum jatim at 09.59





Museum yang terletak di AAL Bumimoro Surabaya Jawa Timur ini dikelola oleh TNI AL. Menurut jenis koleksinya museum ini digolongkan kedalam museum sejarah. Museum ini difungsikan sebagai museum pada tanggal 19 September 1969 . Pendirian museum berdasarkan Skep Kasal No. Skep/11106/VII/1973, Tanggal 10 Juli 1973. Bangunan ini semula berfungsi sebagai Sarana Pendidikan Kadet AAL. Bangunan ini berdiri di atas lahan seluas 2,7 hektar. Untuk memperoleh informasi yang lebih lengkap bisa langsung menghubungi nomor (031) 3291092-4 Psw.4380, kode pos 6017.

Beberapa Koleksi :
Peralatan dan Perlengkapan Kapal
Peralatan Pesawat Kendaraan & Pasukan
Senjata dan Amunisi
Kaporlap, Tanda Jasa & Kehormatan
Lambang - Lambang & Bendera
Dokumen
Koleksi Yang Sifatnya Umum dan Maket
Planetarium
Peropong Bintang
Perahu / Kapal
Pakaian Selam
Rudal & Foto Pahlawan AL

Fasilitas Publik :
Ruang pameran tetap
Ruang informasi
Tempat penjualan tiket
Perpustakaan
Toilet
Parkir

Fasilitas Museum :
Ruang Administrasi ( Kantor )
Ruang Penyimpanan Koleksi

Waktu Buka :
Hari Senin-Minggu : Pukul 08.00 s.d 14.00

Currently have 0 komentar:

Leave a Reply

Posting Komentar